Perayaan Nyepi, Kawasan Bali Bebas Internet

Perayaan Nyepi, Kawasan Bali Bebas Internet - GenPI.co
Ilustrasi perayaan Nyepi di Bali. (Foto: Tribunnews)

Perayaan Hari Suci Nyepi tahun Saka 1941 jatuh pada 7 Maret mendatang. Saat itu,  saluran internet seluruh provider di Bali akan dihentikan sementara. Hal ini dimaksudkan agar umat Hindu khusuk dalam pelaksanaan ibadah Nyepi.

Penghentian akses internet ini merujuk pada Surat Edaran Menteri Komunikasi dan Informatika RI, yang merupakan tindak lanjut Surat Gubernur Bali Nomor 027/1342/Set/Diskominfos tanggal 21 Februari 2019 perihal Bebas Internet pada Hari Suci Nyepi.

Baca juga:Peringati Nyepi, Tol Bali Mandara akan Tutup 32 Jam 

Layanan internet tersebut akan dihentikan mulai hari Kamis, 7 Maret 2019 pukul 06.00 Wita sampai dengan Jumat, 8 Maret 2019 pukul 06.00 Wita. Seluruh masyarakat di Bali yang tidak merayakan Nyepi pun dihimbau untuk menghormati keputusan tersebut. Sebagai wujud rasa toleransi umat beragama.

Nantinya setiap operator atau provider akan melakukan sosialisasi kepada pelanggan dan masyarakat yang berada di Bali. Meskipun demikian, layanan internet pada sejumlah objek vital dan sifatnya kepentingan umum tetap berfungsi seperti rumah sakit, kantor polisi, militer, bandara, BPBD, BMKG, BASARNAS dan sebagainya.

Dilansir dari detikcom, keputusan tersebut sudah melalui sebuah pembahasan bersama dari seluruh komponen yang terkait. Pembahasan tersebut diigelar di digelar di ruang rapat Dirjen SDPPI Kementerian Kominfo RI, beberapa waktu lalu

Para stakeholder yang hadir adalah Perwakilan Kementerian Kominfo, Pemprov Bali yang diwakili Dinas Kominfo Provinsi Bali dan PHDI Provinsi Bali. Lalu ada  MUI Provinsi Bali, MPAG Provinsi Bali, Walubi Provinsi Bali, Keuskupan Denpasar dengan para provider penyedia layanan internet.  yang digelar di ruang rapat Dirjen SDPPI Kementerian Kominfo RI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya