Opening dan Closing Asian Games 2018 akan Indonesia Banget!

Opening dan Closing Asian Games 2018 akan Indonesia Banget! - GenPI.co
Asian Games 2018

Asian Games 2018 boleh saja adalah sebuah event olahraga. Namun bukan berarti dalam gelaran itu, kekhasan Indonesia dikesampingkan.Malah, nuansa Indonesia yang pluralis akan terasa kental.

Asian Games 2018 akan menjadi corong bagi Indonesia yang ber-Bhineka Tunggal Ika. Opening dan Closing gelaran akbar ini akan menjadi panggung untuk menampilkan kemajemukan Indonesia. Pun kekayaan alamnya yang eksotik.

Erick Tohir selaku Ketua Panitia Penyelanggaraan ini berjanji akan menampilkan nuansa Indonesia pada Asian Games 2018. “Opening dan closing ceremony akan ditampilkan secara spektakuler. Semangatnya tetap, Bhinneka Tunggal Ika. Kebersamaan dan kesatuan ini akan memperkuat Indonesia selamanaya. Hal ini juga akan menginspirasi Asia untuk selalu bersatu,” ujarnya.

Dilanjutkan Erick, demi mendukung tema besar opening dan closing ceremony, beberapa skenario siap digulirkan. Panitia Penyelenggara Asian Games. Salah satu recananya adalah mulai melakukan sterilisasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kawasan SUGBK akan ditata ulang mulai Rabu (16/5). Atau, sehari pascalaga semifinal leg 2 Piala AFC 2018 zona ASEAN antara Persija Jakarta versus Home United (Singapura). 

“Kami akan tunggu pertandingan semifinal Piala AFC 2018 selesai. Kalau sudah selesai digelar, baru kami lakukan persiapan untuk Asian Games. Ada berbagai penataan yang harus kami lakukan,” ujarnya Erick lagi. 

Asian Games 2018 memang jadi  media ideal untuk mempromosikan beragam kekayaan dan keindahan Indonesia. Apalagi, Indonesia memiliki beragam destinasi pariwisata yang eksotis. Dan, nature tersebut ditopang kekuatan budaya yang luar biasa. Belum lagi aspek aksesibilitas dan amenitas terbaik yang siap disajikan bagi tamu mancanegara. 

Menteri Pariwisata Arief Yahya pun menjelaskan, pemilihan tema Bhinneka Tunggal Ika untuk opening dan closing ceremony sudah ideal. Sebab, menjadi representasi riil dari Indonesia. “Kesan baik harus diberikan dalam penyelenggaraan Asian Games 2018. Konsep Bhinneka Tunggal Ika itu sudah tepat. Ada ruang yang besar di situ untuk mengeksplore berbagai kekayaan Indonesia,” tutupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya