Wow, Obyek Wisata Bengkulu Masuk Nominasi API

Wow, Obyek Wisata Bengkulu Masuk Nominasi API - GenPI.co
Bukit Kandis, Bengkulu. salah satu obyek wisata yang meraih nominasi API. (Foto: GenPI Bengkulu)

 Kalau masyarakat Bengkulu merasa berbesar hati, nggak salah guys. Pasalnya, obyek wisatanya kembali masuk Nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API). Nggak tanggung-tanggung, yang masuk nominasi dua sekaligus. Masing-masing meraih nominasi Wisata Olahraga dan Petualangan Terpopuler dan Situs Wisata Sejarah Terpopuler.

Untuk Wisata Olahraga dan Petualangan Terpopuler, wisata Bukit Kandis sebagai lokasi panjat tebing yang menantang masuk sebagai nominasi. Sedangkan Rumah Pengasingan Bung Karno masuk nominasi Situs Wisata Sejarah Terpopuler.

Raihan itu menambah daftar obyek wisata Bengkulu yang diakui keunggulannya. Sebab tahun sebelumnya, Bengkulu juga sempat 'menggandol' 2 kategori nominasi sekaligus. Teh Oolong sebagai minuman Tradisional Terpopular dan Teluk Sepang masuk nominasi tempat Berselancar Terpopular, .

Plt. Gubernur Bengkulu Rohidin mengapresiasi masuknya obyek-obyek wisata Bengkulu dalam penghargaan bergengsi itu. Ia menekankan agar Bengkulu jangan sampai kehilangan momentum. Raihan itu, kata dia, adalah pemanasan menuju Visit 2020 Wonderful Bengkulu. “Artinya bahwa Bengkulu memang layak dipromosikan secara nasional jika dilihat dari aspek sejarah dan kekayaan alamnya,” tambah Rohidin (23/5)

Mantan Wakil Bupati Bengkulu Selatan ini juga mengajak komunitas dan aktivis Media Sosial di Provinsi Bengkulu, berperan serta menviralkan objek wisata Bengkulu, terkhusus 2 objek wisata yang masuk nominasi ini. "Komunitas di Bengkulu banyak sekali. Melalui media mainstream dan Media Sosial, tentu kita pasti akan lebih populer. Ayo bergerak semua, rebut momentum ini dengan baik," tutup Rohidin.

FYI guys, Anugerah Pesona Indonesia (API) merupakan rangkaian kegiatan tahunan yang diselenggarakan Kementerian Parawisata Republik Indonesia.  Tujuannya untuk membangkitkan apresiasi masyarakat terhadap Pariwisata Indonesia. Disamping itu, penyelenggaraan API juga bertujuan untuk mendorong peran serta berbagai pihak. Terutama Pemerintah Daerah untuk lebih berupaya dalam mempromosikan pariwisata di daerahnya masing-masing.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya