Jadi Episentrum Perikanan Baru, Mimika Luber Ikan Kembung

Jadi Episentrum Perikanan Baru, Mimika Luber Ikan Kembung - GenPI.co
Ikan kembung (sumber foto: ayobandung)

GenPI.co - Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Artati Widiarti mengapresiasi hasil produktif Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) Mimika, Papua.

Bahkan, Artati mengungkapkan bahwa SKPT Mimika dapat menjadi episentrum perikanan di Bumi Cenderawasih.

BACA JUGAResep Ikan Kembung Sambal Balado, Pedasnya Nendang Banget

"Saya bangga SKPT Mimika sangat produktif dan ini menunjukkan Papua bisa menjadi salah satu kekuatan pangan di sektor perikanan," katanya dalam pernyataan resmi, Senin (15/2/2021).

Sejak dibangun 2017, hasil produksi yang tercatat selalu naik tiap tahunnya. Pada 2020, tercatat hasil produksi melonjak sebesar 59.686 ton.

Selain itu, produk perikanan Mimika juga menyebar ke seluruh negeri. Sebanyak 54.990 ton atau 91 persen telah menjangkau Surabaya. 

Ikan yang pasarkan adalah layang kembung, lemuru, cucut, manyung, gulama, bawal hitam, dan sembilang.

Kemudian, 8 persen ikan beku dipasarkan ke Jakarta, Merauke, Medan, Semarang, Jayapura, dan Makasar. Sementara itu, distribusi ikan hidup pada 2020 sebanyak 1.407.347 ekor dan didominasi tujuan Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya