Harga Daging Sapi Terus Naik, Presiden PKS Berikan Solusi

Harga Daging Sapi Terus Naik, Presiden PKS Berikan Solusi - GenPI.co
Ahmad Syaikhu. Foto: PKS

GenPI.co - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu memberikan solusi terkait masalah harga daging sapi yang terus mengalami kenaikan. 

Hal itu disampaikan Syaikhu dalam acara Webinar yang bertajuk "Harga Sapi Tidak Bisa Dikendalikan, Apa yang Bisa Kita Lakukan?", Sabtu (20/2/2021).

BACA JUGA: Soal Revisi UU Pemilu, PKS Lontarkan Kritik Pedas

Ketergantungan Indonesia akan impor sapi dan daging sapi ini akan terus berlanjut selama kapasitas produksi daging lokal belum mampu mencukupi kebutuhan konsumsi per kapita dalam negeri.

"Hal yang harus kita benahi di sini adalah sisi hulunya, yakni produksi daging sapi lokal," kata Syaikhu.

Syaikhu menekankan bahwa di situ lah pentingnya merealisasikan konsep kedaulatan pangan bukan hanya sekedar ketahanan pangan.

"Ketahanan pangan lebih menekankan kepada ketersediaan, keterjangkauan, aksesibilitas. Sedangkan konsepsi kedaulatan pangan lebih kepada kemandirian, kesinambungan, pertahanan dan keamanan," imbuhnya.

Syaikhu juga menyampaikan, dirinya telah memerintahkan DPP PKS dan Fraksi PKS di DPR dan MPR RI untuk mengawal kedaulatan pangan tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya