Hermawan Kartajaya Jadi Penasihat Khusus Pengembangan Pariwisata Riau

Hermawan Kartajaya Jadi Penasihat Khusus Pengembangan Pariwisata Riau - GenPI.co
Gubernur Riau, Syamsuar (kanan) menyerahkan SK kepada Hermawan Kartajaya di Pekanbaru, Sabtu (7/4) malam (foto: Heru Maindikali)

Terbitnya SK ini untuk mengarahkan penetapan kebijakan pengembangan sektor pariwisata di provinsi Riau, agar tepat sasaran.

Untuk mencapainya, diperlukan masukan, saran, dan pertimbangan secara komprehensif dari ahli di bidang pengembangan pariwisata.

SK tersebut diserahkan langsung Gubernur Riau Syamsuar di saat acara pelantikan pengurus Indonesia Marketing Association (IMA) chapter Pekanbaru, Sabtu (7/4/2019) malam, di Pekanbaru Riau.

Provinsi Riau memiliki 12 kabupaten/kota di Riau, dengan keunggulan-keunggulan masing-masing.

Namun, pemasarannya dinilai masih belum terlalu meluas. Ditambah lagi belum didukung dengan infrastruktur yang bagus.

“Mudah-mudahan bapak Hermawan dapat selalu memberikan pengalamannya untuk kebangkitan Riau, ” ujar Syamsuar.

Hermawan menyampaikan, dalam pengembangan destinasi pariwisata diperlukan promosi yang gencar.

“Marketing itu promosinya bukan selling-nya. Mencari diferensiasi dan keunikan yang bisa dijual,” kata Hermawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya