Ternyata, Pandemi Covid-19 Bisa Bikin Perusahaan Makin Kuat!

Ternyata, Pandemi Covid-19 Bisa Bikin Perusahaan Makin Kuat! - GenPI.co
Ilustrasi. Foto: Elements Envato

GenPI.co - Pandemi Covid-19 memberikan dampak yang luar biasa bagi hampir seluruh sektor industri di dunia, tidak terkecuali di Indonesia. 

Perusahaan-perusahaan di semua sektor industri tengah berusaha keras agar bisnis yang dimiliki tetap bertahan dan berkelanjutan di tengah pandemi. 

BACA JUGA: Bantu Wanita Melek Finansial, Jenius Hadirkan Program Keren Ini

McKinsey & Company mengatakan bahwa perusahaan yang resilient atau tahan akan cenderung memiliki kinerja dan performa perusahaan yang baik pada saat pandemi.

Terkait hal ini, Founder dan Presiden Komisaris Warta Ekonomi, Fadel Muhammad menyebutkan 4 keuntungan sikap resilient bagi perusahaan.

Mengutip dari Harvard Business Review, keuntungan yang pertama adalah perusahaan mampu mengantisipasi terjadinya suatu hal. 

“Perusahaan mesti bergerak cepat dalam mengetahui bencana apa yang akan terjadi,” ucap Fadel dalam siaran pers, Kamis (29/4).

Keuntungan yang kedua adalah perusahaan bisa menahan goncangan atau shock yang datang. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya