Nestle Bikin Pabrik di Batang, 2 Desa Jadi Percontohan Sapi Perah

Nestle Bikin Pabrik di Batang, 2 Desa Jadi Percontohan Sapi Perah - GenPI.co
Ilustrasi buruh pabrik. (Foto: ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/hp)

GenPI.co - Bupati kabupaten Batang, Jawa Tengah, Wihaji mengatakan pihaknya mendukung penuh berdirinya pabrik Nestle yang terletak pada kawasan industri Batang Industrial Park (BIP) di Desa Sigayung, Kecamatan Tulis. Dua desa akan menjadi percontohan ternak sapi.

Menurut Wihaji, keberadaan pabrik Nestle akan berdampak positif pada usaha peternakan sapi perah.

Dalam rencananya, pabrik Nestle tersebut akan beroperasi di tahun 2023 diperkirakan setiap hari belanja susu ke peternak sapi perah sekitar Rp 4,5 miliar.

BACA JUGA:  Viral 60% Produk Nestle tidak Sehat, Ini Penjelasan BPOM

“Kami sudah menginstruksikan Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan (Dislutkanak) Batang untuk mengkoordinir calon-calon peternak sapi yang nanti diedukasi oleh pihak Nestle,” ujar Wihaji seperti yang dilansir dari Ayobatang.com.

Nestle telah membentuk tim yang akan terjun langsung ke tengah-tengah warga yang ingin menjadi peternak dengan membentuk koperasi.

BACA JUGA:  Dokumen Nestle Bocor, 63 Persen Produk Tak Penuhi Standar

Sementara itu, Kasi Perbibbitan dan Produksi Peternakan Dislutkanak, Syam Manohara mengatakan, pihaknya bersama tim dari Nestle sudah melakukan survei ke peternak sapi potong untuk beralih ke sapi perah.

Mengalihkan ke sapi perah tidak semudah yang dibayangkan, namun Dislutkanak dan Nestleh berupaya memberikan edukasi dan pendampingan.

BACA JUGA:  Nestle Ideal, Solusi untuk Pemenuhan Gizi Mikro Anak Indonesia

"Peternak sapi potong di Batang itu biasanya hanya samben (sambilan), sehingga harus mengubah pola pikir untuk lebih serius lagi dalam merawat. Karena sapi perah ada perlakukan ekstra untuk mendapatkan susu yang sesuai dengan kriteria dari Nestle," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya