Indonesia Siap Pimpin Ekonomi Digital Syariah

Indonesia Siap Pimpin Ekonomi Digital Syariah - GenPI.co
Indonesia siap memimpin ekonomi digital syariah yang berteknologi tinggi namun mudah digunakan masyarakat (Foto : KNKS)

GenPI.co - Perkembangan teknologi mendorong pengembangan ekonomi konvensional dan syariah. Dengan berbagai strategi pengembangan teknologi di bidang ekonomi, Indonesia memiliki celah sebagai pemain utama dalam penerapan ekonomi syariah di dunia.

Untuk menjadi pemain utama dalam penerepan ekonomi syariah, diperlukan pengembangan teknologi yaitu dengan sistem ekonomi digital dalam menjalankan perdagangannya.

Komite Nasional Keuangan Syariah (KNKS) merupakan lembaga nonstructural yang dipimipin oleh presiden tengah berupaya mempercepat, memperluas serta memajukan pengembangan ekonomi digital dengan konsep ekonomi syariahnya. 

Hal tersebut sesuai dengan Masterplan Ekonomi Syariah Indonesia (MEKSI) 2019-2024 yang dicanangkan oleh Jokowi pada Mei 2019 lalu agar Indonesia memiliki visi memimpin ekonomi syariah di dunia. Salah satu strategi utamanya adalah Penguatan di bidang ekonomi digital yaitu perdagangan (e-commerce, market place) dan keuangan (teknologi finansial).

Visi sebagai leading penerapan ekonomi syariah dengan ekonomi digital ini berdasarkan data dari The State of the Global Islamic Economy Report 2018-2019 mencatat besaran total pengeluaran belanja masyarakat Muslim dunia pada 2017 di berbagai sektor halal mencapai USD 2,1 triliun dan diperkirakan akan terus tumbuh hingga USD 3 triliun pada 2023.

Baca juga :

Viral, Dokter Syariah Tolak Pasien Jantungan Gegara Bukan Muhrim

Ustaz Abdul Somad: Saya Tidak Akan Pernah Mau Salat Istisqa!

Facebook Bakal Punya Mata Uang Digital, Halal Gak Ya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya