Rupiah Perkasa Banget! Kurs Tengah BI Menguat ke Rp 13.708/USD

Rupiah Perkasa Banget! Kurs Tengah BI Menguat ke Rp 13.708/USD - GenPI.co
Kurs tengah BI pada 13 Januari 2020 menguat menjadi Rp 13.708/USD

GenPI.co - Rupiah pada perdagangan hari ini, Senin (13/1/2020) bergerak sangat perkasa, dan mampu menguat signifikan.

Kurs tengah Bank Indonesia (BI) pada hari ini (13/1/2020), menguat Rp 104 atau 0,75 persen menjadi Rp 13.708/USD.

Di pasar spot, rupiah pada pukul 10.00 WIB bahkan telah meninggalkan 13.700 menjadi Rp 13.679/USD.

Dikutip dari laman BI, kurs jual satu dolar AS pada hari ini adalah Rp 13.776/USD dan kurs beli Rp 13.639/USD, hingga diperoleh kurs tengah BI Rp 13.708/USD.

Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim mengemukakan rupiah hingga siang ini menguat, di saat optimisme pasar begitu tinggi, jika kesepakatan dagang fase 1 AS-China diteken pekan ini.

Optimisme tersebut ditambah dengan  kondisi geopolitik di kasawan Timur Tengah yang kembali kondusif.

“Di pekan ini berakhirnya perang dagang AS vs China yang menjadi headline utama. Rabu (15/1/2020) AS dan China rencananya akan menandatangani kesepakatan dagang fase I,” kata analis Ibrahim kepada GenPI.co, Senin (13/1/2020). 

Dalam kesepakatan dagang fase I, ujarnya, Presiden AS Trump mengatakan bea masuk sebesar 15 persen terhadap produk impor asal China senilai USD 120 miliar akan dipangkas menjadi 7,5 persen saja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya