Pasar Curiga Banyak Kasus Corona Tak Terungkap, Harga Emas Naik

Pasar Curiga Banyak Kasus Corona Tak Terungkap, Harga Emas Naik - GenPI.co
Logam mulia (foto: certifiedgoldexchane.com)

GenPI.co - Harga emas Comex pada penutupan perdagangan Kamis (13/2/2020) menguat cukup signifikan, dan logam mulia telah naik untuk hari kedua.

Logam mulia di Bursa Comex pada Kamis ditutup melambung USD 7,2 atau 0,46 persen menjadi USD 1.578,8 per troy ounce.

“Adanya penambahan signifikan dalam laporan terbaru jumlah yang terinfeksi dan meninggal karena virus corona di Provinsi Hubei, menyebabkan kekhawatiran di pasar keuangan. Akibatnya pasar menganggap masih banyak kasus corona yang tidak terungkap,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra kepada GenPI.co, Jumat (14/2/2020).

Kekhawatiran ini, ujarnya, menyebabkan harga aset berisiko antara lain perdagangan saham tertekan. Sebaliknya aset safe haven, seperti emas melonjak lagi.

BACA JUGA: Di Hari Valentine, Saham BBCA dan BBNI Direkomendasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya