Kenaikan Harga Emas Seperti Nggak Ada Matinya, Kenapa Ya?

Kenaikan Harga Emas Seperti Nggak Ada Matinya, Kenapa Ya? - GenPI.co
Logam mulia (foto: international investment)

“Pasar kembali mengkhawatirkan soal penyebaran virus corona, yang meningkat di beberapa negara termasuk China di luar Provinsi Hubei, dan dampak negatifnya terhadap pertumbuhan ekonomi global,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra kepada GenPI.co. Jumat (21/2/2020).

Semalam, ujarnya, harga emas sudah melejit ke level tertinggi selama 7 tahun di USD 1.623 per troy ounce. Bahkan kini telah berada di atas USD 1.630 per troy ounce.

“Kekhawatiran bisa saja berlanjut hari ini. Harga masih berpotensi ke arah  USD 1.638. Tapi pelaku pasar harus mewaspadai potensi reversal bila sentimen pasar kembali berubah, karena harga sudah terlihat overbought. Potensi XAUUSD (pasar spot) USD 1.600- USD 1.638 per troy ounce),” papar Ariston.

BACA JUGA: Bursa 21 Februari, 2 Saham Rokok Direkomendasi

Pergerakan harga emas Comex kontrak April 2020 (USD/troy ounce):

20 Februari: 1.620
19 Februari: 1.611
18 Februari: 1.603
17 Februari: 1.586
14 Februari: 1.586
13 Februari: 1.5789 (*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya