BI Rilis Survei Konsumen, Saham KLBF & ASII Direkomendasi

BI Rilis Survei Konsumen, Saham KLBF & ASII Direkomendasi - GenPI.co
Bursa Efek Indonesia (foto: Antara)

GenPI.co - PT Indosurya Bersinar Sekuritas memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (9/3/2020) bergerak di kisaran 5.302-5.678.

Pada penutupan perdagangan Jumat (6/3/2020), IHSG anjlok  139,59 poin atau 2,48 persen menjadi 5.498,54.

William Surya Wijaya, Direktur  PT Indosurya Bersinar Sekuritas mengemukakan pola pergerakan IHSG saat ini, masih menunjukkan berada dalam tekanan.

“Selain itu pergerakan IHSG akan diwarnai oleh rilis data perekonomian tentang consumer confidence,” kata William dalam risetnya.

BACA JUGA: Wabah Corona Bakal Bikin Bisnis Tanpa Jabat Tangan Makin Dipilih

Diketahi setiap awal pekan kedua setiap bulannya, Bank Indonesia (BI) merilis hasil survei konsumen yang menunjukkan Indeks Kepercayaan Konsumen. Pada Senin rencananya dirilis indeks kepercayaan konsumen Februari 2020.

BACA JUGA: Alfamart Promo Produk Perawatan, Warganet Salfok Bahas Gula Pasir

PT Indosurya Bersinar Sekuritas pada perdagangan hari ini merekomendasikan saham ASII, PWON, ASRI, SMRA, CTRA, WSBP, WTON, KLBF, WIKA. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya