Palembang Raih Penghargaan INAMICE

Palembang Raih Penghargaan INAMICE - GenPI.co
Palembang dinilai sebagai kota paling kompeten dalam menyelenggarakan event pariwisata. (Foto: Wikipedia)

GenPI.co - Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan menerima penghargaan Indonesia Mice Exhibition and Conference - Inamice. Penmghargaan tersebut diberikan oleh Kementerian Pariwisata.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Isnaini Madani  mengatakan, penghargaan tersebut diterima berdasarkan penilaian Kementerian Pariwisata (Kemepar) sebagai kota yang paling banyak dan kompeten dalam melaksanakan acara (event) pariwisata, pertemuan, pameran, dan konferensi.

Untuk mendapatkan penghargaan tersebut, Palembang bersaing dengan beberapa kota seperti Batam, Manado, dan Balikpapan. Setelah melalui proses seleksi yang ketat, Kota Palembang akhirnya terpilih menjadi kota yang berhak menerima penghargaan INAMICEKemenpar itu.

"Penghargaan dari Kementerian Pariwisata itu akan dijadikan pendorong untuk mengembangkan pariwisata dan fasilitas pendukungnya," tutur Isnaini, Selasa (23/4) di Palembang.

Pariwisata diharapkan dapat menarik minat masyarakat nasional dan internasional berkunjung ke Ibu kota Provinsi Sumatera Selatan. Baik hanya untuk menikmati objek wisata maupun untuk menggelar berbagai acara.

"Kota Palembang memiliki cukup banyak objek wisata yang menarik, hotel berbintang, dan fasilitas olahraga dalam satu kawasan terlengkap berstandar internasional," is mengimbuh. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya