Bali Menjadi Pelopor Bangkitnya Pariwisata di Indonesia

Bali Menjadi Pelopor Bangkitnya Pariwisata di Indonesia - GenPI.co
fotografer senior Don Hasman

Indonesia merupakan negara yang sangat kaya raya. Menjadi bangsa Indonesia tentu harus merasa bangga dengan apa yang dimiliki oleh negeri ini. Terutama di sektor pariwisata. 

Menurut Don Hasman (79), seoerang fotografer senior yang sudah pernah mengunjungi hampir sebagian wilayah di Indonesia ini mengakui bahwa perkembangan pariwisata saat ini berkembang pesat sekali. 

Banyak sekali berbagai daerah yang menggelar acara festival carnival. Hal ini dinilai 'latah' setelah Jember Carnival sukses menjadi daya taris wisatawan dan dapat meningaktkan pendapatan anggaran daerahnya (PAD). Namun hal tersebut tidak menjadi masalah tentunya, pasalnya dapat meningkatkan kreativitas dan sebagai inpirasi bagi sejumlah daerah yang lainnya. 

Baca juga:  Ini Makna di Balik Tari Kecak yang Mendunia

"Anda tahu, pada bulan Agustus atau mendekati Agustus banyak sekali festival carnival yang digelar. Menurut saya itu adalah acara yang latah, tapi tidak masalah karena bisa membangkitkan kreativitas daerah lainnya. Selain itu juga bisa menggali potensi wisata yang ada di daerah tersebut, " ungkap Don Hasman kepada GenPI di kawasan Kemang, Jakarta, Minggu (3/3/2019).

Dengan adanya beragam acara festival serupa, ternyata banyak sekali wisatawan domestik bahkan internasional yang datang untuk menyaksikannya. Mereka pun bisa memilih mana acara yang mereka gemari untuk dinikmati. Lebih dari 100 event yang digelar di Indonesia setiap tahunnya. Wisatawan domestik sekarang pun dinilai mampu untuk mengunjungi sejumlah tempat di Indonesia. 

"Kebangkitan periswisata sebenarnya dimulai dari Bali, tapi ingat Bali sudah mempromosikan wisatanya sudah ratusan tahun. Jadi kalau yang masih baru-baru ini sudah dikenal saya rasa hebat," Imbuhnya. 

Banyak sekali destinasi wisata baru yang sudah berani menampilkan sebuah pertunjukan tradisional setempat, atraksi budaya, potensi alamnya yang indah, industri, seni kreativitas dan kuliner. Hal inilah yang tentu harus terus digali dan terus dikembangkan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya