Menjelajahi CIlegon Saat Lebaran

Menjelajahi CIlegon Saat Lebaran - GenPI.co
Pulau Merak Kecil (Foto: Youtube)

Cilegon bisa menjadi destinasi yang wajib kamu jelajahi untuk melengkapi agenda #PesonaMudik2018 di Provinsi Banten. Dikenal sebagai penghasil baja terbesar di Asia Tenggara, Cilegon populer dengan julukan Kota Baja.

Kota Cilegon sangat identik dengan budayanya. Budaya ini juga yang membuat #PesonaDestinasiLebaran2018 di Kota Cilegon semakin indah. Saking indahnya, wisata di Cilegon sudah terekspose di dalam dan di luar negeri.

"Di Cilegon Lagi Hits Wisata Alam seperti pantai dan air terjun, Wisata Anak seperti pemandian atau wahana permainan anak. Sekali lagi saya katakan, memang Kota Cilegon kaya sekali akan Destinasi wisatanya yang indah dan alami. Dan menjadi salah satu #PesonaDestinasiLebaran2018," kata Menpar Arief Yahya, Kamis (31/5).

Berikut #Top10DestinasiLebaran2018 di Cilegon yang lagi hits. Pengunjung juga bisa berinteraksi dengan penduduk lokal, pengrajin dan musisi tradisional. Uniknya semua dibungkus dalam kronologi sejarah masa lalu hingga masa depan.

Pulau Merak Kecil

Objek Wisata Pulau Merak Kecil di Mekarsari Cilegon Banten memiliki luas 4,6 hektar. Di destinasi ini banyak wisatawan datang untuk sekedar bermain pasir dengan panorama perahu motor nelayan dan kapal-kapal penyeberangan Merak – Bakauheni. Semua dilengkapi dengan pemandangan Pulau Merak Besar di belakang Pulau Merak Kecil. Lokasi mudah dijangkau.

Pengunjung hanya menyeberangi laut sekitar 200 meter yang memakan waktu perjalanan hanya 5 menit. Transportasinya dengan menggunakan perahu motor nelayan yang sandar dari Pantai Mabak, tepat di belakang Mapolsek Pulomerak. Tak perlu merogoh kocek yang dalam, untuk menggunakan jasa antar jemput perahu nelayan, penumpang hanya dikenakan tarif Rp10 ribu per orangnya.

Pulau Merak Besar

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya