Teknologi Aset Kripto dan NFT, Peluang bagi Industri Kreatif?

Teknologi Aset Kripto dan NFT, Peluang bagi Industri Kreatif? - GenPI.co
Foto selfie Ghozali di NFT. Foto: Twitter @viraltoday

GenPI.co - Aset digital masih menjadi perbincangan intens dan menuai pro-kontra di seluruh dunia.

Bahkan, perkembangan aset kripto disikapi skeptis oleh banyak pihak.

Deputi Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Fadjar Utomo mengakui ada sejumlah faktor yang menjadi pemicu aset kripto kerap direspons negatif.

BACA JUGA:  Cairkan Sumbangan Kripto, Ukraina Beli Alat Militer dan Makanan

Misalnya, Indonesia masih marak investasi ilegal dan modusnya menggunakan platform digital.

"Saat ini, di Indonesia sendiri tengah ramai terkuak berbagai kasus penipuan investasi berbasis platform digital,” kata Fadjar melalui keterangan tertulis, Selasa (1/3).

BACA JUGA:  Bos OJK: Boleh Jualan Kripto, Nggak Ada Izin Akan Diambil

Fadjar mengatakan investasi ilegal berkedok perdagangan kripto juga semakin beragam.

Mereka menjaring mangsanya dengan menggunakan influencer media sosial (medsos) sehingga masyarakat bisa terjebak.

BACA JUGA:  Sanksi Barat Keras, Rusia Bakal Kesulitan Bertransaksi Kripto

Skeptisme juga muncul lantaran aset kripto sebagai opsi investasi yang memiliki volatilitas tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya