Belasan Rusa Siap Menemani Liburanmu di Ranca Upas

Belasan Rusa Siap Menemani Liburanmu di Ranca Upas - GenPI.co
Spot cantik di Ranca Upas, dapat memberi makanan rusa

Berlibur bersama keluarga di tengah hutan Ranca Upas, memang menawarkan berbagai macam spot fasilitas yang memadai. Lokasi yang berada di Jl.Ciwidey-Patengan Km. 11, Patengan,Bandung,Jawa Barat.ini misalnya, selain terdapat camping ground, ada beberapa spot fasilitas lainnya yang bisa kamu gunakan, seperti arena outbound, hingga penangkaran Rusa yang bebas berkeliaran.

Nah buat sobat GenPI, yang ingin mengenal lebih jauh seperti apa habitat hewan rusa tersebut, maka kamu langsung saja ke kawasan Ranca Upas untuk melihat rusa-rusa yang dibebaskan di alam terbuka ini. Bukan hanya itu saja. Uniknya,disini pun bisa bermain-main serta memberi makan rusa secara lebih dekat.

“ Disini penangkaran rusa yang tidak jauh dari area perkemahan. Di sini kita dapat melihat belasan rusa dilepas secara bebas dan memberi makan.” Ungkap Adi Sutisna pengelola penangkaran rusa yang mengaku sudah bekerja lama di tempat tersebut.

Baca Juga : Ada Banyak 'Hantu' di Jalan Asia Afrika, Bandung

Kawasan wisata Ranca Upas ini, hanya mengeluarkan uang sebesar Rp. 15.000/orang untuk tiket masuk sedangkan untuk biaya parkir sendiri, Hanya membayar sebesar Rp. 5.000 dan untuk kendaraan roda dua,Rp. 10.000 untuk kendaraan roda empat, Rp. 20.000 untuk kendaraan roda enam atau bis.

“ Untuk masuk ke penangkaran rusa tidak dikenakan biaya sama sekali, cukup membayar uang tiket masuk ke area perkemahan Ranca Upas.” Ungkapnya. 


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya