Menikmati Keindahan Alam Seni di Taman Langit

Menikmati Keindahan Alam Seni di Taman Langit - GenPI.co
salah satu spot instagramable di Taman Langit, Malang, Jawa Timur. (Foto: Rachamatulla).

Satu lagi wisata kekinian di Kota Batu Malang, mengajak wisatawan untuk berkunjung ke destinasi Taman Langit. Terletak di puncak Gunung Banyak, Malang, destinasi ini memberikan pengalaman yang berbeda. Dengan konsep kekinian, berbagai spot keinginan anak muda yang instagramable.

Penamaan Taman Langit dilakukan dikarenakan lokasi wisata ini berada di puncak Gunung Banyak yang termasuk dalam dataran tinggi di Kota Batu. Pengelola Taman Langit ini bisa dibilang sangat kreatif, selain membuat taman bunga yang disusun dengan sangat cantik, berbagai patung yang terbuat dari bambu, kayu hingga besi pun dibuat dengan sangat artistik.

Baca juga: Wisatawan Keliling Kota Malang Gratis Naik Bus Macito

 Ketika masuk ke dalam area taman langit ini, anda akan disambut dengan gapura 2 patung bidadari cantik yang terbuat dari akar dan ranting pohon.  Berbagai spot selfie pun tersedia disana, seperti patung singa bersayap, Angsa, Ranjang yang terbuat dai gundukan tanah, Rumah pohon dan sebagainya.

Salah satu mahasiswa yang sedang studi di Malang, Megathalia Aditya, mengungkapkan alasannya mengunjungi wisata ini. “Taman Langit sangat instagramable, semua sudutnya unik dan menarik. Berasa mengunjungi pameran seni. Apalagi ini kan sekompleks dengan wisata paralayang dan rumah pohon Kota Batu jadi ya lokasi berlibur yang lengkap.” Ujar mahasiswi asal Nganjuk.

Untuk menikmati keindahan alam dan perpaduan seni di Taman ini, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000. Harga tersebut sudah termasuk biaya selfie, sehingga pengunjung bebas berfoto ria di berbagai spot foto yang disediakan. 

Jadi kosongkan memori kameramu untuk berfoto ria di sini.


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya