Luhut Minta Investor China Bangun Sekolah di Halmahera

Luhut Minta Investor China Bangun Sekolah di Halmahera - GenPI.co
Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (foto: SC IG @luhut.pandjaitan)

GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan meminta investor China PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) di Halmahera Tengah, Maluku Utara, membangun politeknik untuk membantu meningkatkan kualitas pendidikan setempat.

"Saya minta juga IWIP membantu tingkatkan kualitas pendidikan di sini dengan membangun politeknik seperti di Morowali, sehingga nanti anak-anak lokal bisa menikmati pendidikan yang berkualitas," kata Luhut seperti dilansir dari Antara, Rabu (23/6/21).

Luhut menyampaikan permintaan tersebut saat mengunjungi IWIP, Halmahera Tengah, Selasa (22/6). Dalam kunjungan tersebut, Luhut didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Maluku Utara Abdul Ghani Kasuba, dan Bupati Halmahera Tengah Edi Langkara.

BACA JUGA:  Wow! Luhut Pandjaitan Mendadak Sebut Nama Ali di 2024, Siapa Dia?

Menurut Luhut, kondisi kawasan industri yang terintegrasi di IWIP cocok untuk menjadi tempat praktik yang bagus bagi siswa politeknik.

"Jadi semua industri strategis seperti ini, nanti harus ada Poltek (Politeknik) yang khusus untuk menampung anak-anak di sekitar pabrik agar suatu ketika bisa menggantikan pegawai-pegawai asing di pabrik-pabrik ini," ujarnya.

BACA JUGA:  Luhut Salahkan Pemimpin karena Kasus Covid-19 Naik, Rocky: Benar!

Luhut menambahkan kurang tepat bila hanya menyalahkan masuknya tenaga asing ke sektor-sektor industri strategis tanpa mempelajari teknologi yang mereka miliki.

"Kita nggak boleh marah-marah karena nggak dapat tempat karena bagaimana juga teknologinya kita harus belajar juga. Jadi ada alih teknologi," imbuhnya.

BACA JUGA:  Menteri Luhut Buka Kawasan Industri Nikel, Ini Lokasinya

Luhut juga mengungkapkan dari pengamatannya selama kunjungan itu, sudah mulai ada tenaga kerja lokal yang bekerja di bagian teknis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya