Malaysia Healthcare Dekatkan Diri ke Masyarakat Indonesia

Malaysia Healthcare Dekatkan Diri ke Masyarakat Indonesia - GenPI.co
Webinar bertajuk Malaysia Healthcare Virtual Week 2021-Lebih Dekat Lebih Terjangkau pada 10-12 September 2021. Foto: Malaysia Healthcare

GenPI.co - Malaysia Healthcare terus berusaha mendekatkan diri dengan masyarakat Indonesia.

Salah satu caranya ialah dengan menggelar webinar bertajuk Malaysia Healthcare Virtual Week 2021-Lebih Dekat Lebih Terjangkau pada 10-12 September 2021.

Webinar tersebut juga menjadi ajang peluncuran Jingle Malaysia Healthcare untuk pasar Indonesia.

BACA JUGA:  Malaysia Beri Penghormatan ke Richard Mainaky Usai Pensiun

Chief Executive Officer di Malaysia Healthcare Travel Council Encik Mohd Daud Mohd Arif mengatakan, pihaknya hadir sebagai bagian dari masyarakat Indonesia.

Dia menjelaskan, Indonesia merupakan negara dengan kekerabatan budaya paling dekat dengan Malaysia.

BACA JUGA:  Teman Kampus Jadi Rekan Bisnis, Kini Produknya Tembus Malaysia

“Hadirnya Malaysia Healthcare di Indonesia tentunya akan memberikan pengalaman yang aman dan menyenangkan dalam hal wisata medis melalui informasi yang lengkap mengenai pengobatan di Malaysia,” kata dia.

Mohd Daud menjelaskan, masyarakat Indonesia bisa memperoleh ragam topik dan edukasi menarik seputar kesehatan dari sejumlah rumah sakit dan tenaga medis ahli di Malaysia.

BACA JUGA:  Meroket di Eropa, Kevin Diks Jadi Sorotan Malaysia

“Selain itu, juga informasi yang lengkap mengenai wisata medis ke Malaysia yang aman di masa pandemi,” ucap Mohd Daud.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya