Bank Indonesia Luncurkan SNAP, Transaksi Jadi Mudah & Efisien!

Bank Indonesia Luncurkan SNAP, Transaksi Jadi Mudah & Efisien! - GenPI.co
Ilustrasi transaksi perbankan secara online. Foto: Elements Envato

GenPI.co - Bank Indonesia (BI) melakukan standarisasi sistem pembayaran dengan meluncurkan Standar Nasional Open API Pembayaran atau SNAP.

Deputi Direktur Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran BI Novyanto menyebutkan bahwa SNAP merupakan salah satu pencapaian BI, selain
perluasan QR Code Indonesian Standard (QRIS) yang melampaui target 12 juta merchant.

Hal ini disampaikan dalam webinar bertajuk 'Open Banking: Babak Baru Kompetisi Layanan Keuangan dan Ekonomi Digital' yang diselenggarakan secara virtual.

BACA JUGA:  Bank Indonesia Beber 3 Fakta Digitalisasi Selama Pandemi Covid-19

Ia juga menyebut bahwa implementasi SNAP merupakan salah satu tahapan penting dalam rangka mengakselerasi open API atau Application Programming Interface di area sistem pembayaran.

"Nah SNAP ini merupakan salah satu upaya BI mendorong adopsi open banking dalam kerangka mewujudkan transaksi yang efisien, aman, dan handal," ujar Novyanto dalam siaran pers, Kamis (2/11).

BACA JUGA:  Bank Mandiri Punya Kabar Baik untuk UMKM, Hamdalah

Melalui kebijakan ini, para penyelenggara open API akan diarahkan untuk saling membuka data layanan keuangannya untuk mendorong akselerasi digitalisasi ekonomi dan keuangan Indonesia.

Beberapa aspek yang diberlakukan BI pada SNAP mencakup standar teknis dan keamanan, standar data dan spesifikasi teknis, dan pedoman tata kelola dalam penyelenggaraan keterhubungan open API pembayaran.

BACA JUGA:  Jika Tak Mau Ditinggal Nasabah, Bank Harus Lakukan Digitalisasi

"Adanya standarisasi melalui open API SNAP ini diharapkan setiap pelaku industri keuangan dapat saling berinteraksi sehingga mampu mewujudkan implementasi open banking," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya