Ukraina Diinvasi Rusia, Emas Berjangka Makin Kinclong

Ukraina Diinvasi Rusia, Emas Berjangka Makin Kinclong - GenPI.co
Ilustrasi emas. Foto: ANTARA FOTO

GenPI.co - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange naik pada Senin (28/2) waktu setempat.

Hal ini menyusul ketegangan geopolitik di Ukraina yang terus berlanjut.

Dilansir dari Xinhua, Selasa (1/3), kontrak emas teraktif untuk pengiriman April naik USD 13,1 atau 0,69 persen menjadi USDD 1.900,7 per ounce.

Selama periode Februari, emas sudah mencatatkan kenaikan 5,8 persen.

Investor terus mengamati perkembangan perang Rusia dan Ukraina.

Tidak ada tanda-tanda eskalasi antara negara-negara Barat dan Rusia karena Amerika Serikat (AS) dan sekutunya menambahkan sanksi baru terhadap Rusia selama akhir pekan.

Selain itu, tidak ada hasil dari pembicaraan antara Rusia dan Ukraina.

Emas mendapatkan sentimen tambahan karena indeks manajer pembelian (PMI) Chicago yang dirilis pada Senin (28/2) turun menjadi 56,3 pada Februari dari 65,2 di Januari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya