Akhir Pekan, Rupiah Loyo, Dolar AS Makin Bertaji

Akhir Pekan, Rupiah Loyo, Dolar AS Makin Bertaji - GenPI.co
Nilai tukar rupiah di pasar spot pada akhir perdagangan, Jumat (11/3) masih tertekan terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.

GenPI.co - Nilai tukar rupiah di pasar spot pada akhir perdagangan, Jumat (11/3) masih tertekan terhadap dolar Amerika Serikat (AS).

Kurs rupiah mengalami depresiasi 25 poin atau 0,18 persen menjadi Rp 14.301 per USD.

Data Bloomberg menunjukkan, kurs rupiah mengalami tekanan tertinggi di Rp 14.317 per USD, sementara terendah Rp 14.287.

BACA JUGA:  Rusia Ukraina Belum Capai Negosiasi, Rupiah Jumat Pagi Terjungkal

Pada pembukaan perdagangan, kurs rupiah ditransaksikan di Rp 14.294 per USD.

Sementara itu, indeks dolar AS yang mengukur greenback terhadap enam mata uang menguat 0,19 persen menjadi 98,69.

BACA JUGA:  Rupiah Kamis Sore Bertenaga, Dolar AS Tak Lagi Perkasa

Berdasarkan laporan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), kurs rupiah ditransaksikan di Rp14.306 per USD dari sebelumnya Rp14.298.

Ditarik dari sepekan terakhir, mata uang Garuda mengalami penguatan 1,02 persen.

BACA JUGA:  Makin Perkasa, Rupiah Kamis Pagi Ditransaksikan di Rp 14.291

Dalam sebulan terakhir, rupiah terapresiasi 0,34 persen, tiga bulan 0,48 persen dan transaksi harian secara tahunan (year to date/ytd) terdepresiasi 0,26 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya