9 Jenis Tenaga Kerja di Indonesia, Yuk Kenali dan Pahami

9 Jenis Tenaga Kerja di Indonesia, Yuk Kenali dan Pahami - GenPI.co
Ilustrasi kerja kantoran. Foto: Iqbal Arfian/GenPI.co

1. Tenaga kerja jasmani

Tenaga kerja jasmani adalah tenaga kerja yang dituntut untuk menggunakan tenaganya dalam melakukan suatu pekerjaan.

Tenaga kerja jenis ini jumlahnya lebih banyak di Indonesia jika dibandingkan dengan tenaga kerja yang bekerja dengan mengandalkan pengetahuan dan kecerdasan intelektual.

2. Tenaga kerja rohani

Tenaga kerja rohani berbanding terbalik dengan tenaga kerja jasmani, di mana mereka lebih mengandalkan bekerja dengan menggunakan kemampuan otak dan pikirannya daripada tenaga yang mereka miliki.

3. Tenaga kerja terdidik

BACA JUGA:  Bursa Kerja di Thamrin City Diserbu 9.000 Pelamar

Tenaga kerja terdidik merupakan tenaga kerja yang memiliki riwayat pendidikan tinggi dan biasanya telah lulus dengan predikat S1.

4. Tenaga kerja terlatih

Tenaga kerja terlatih biasanya mengandalkan keterampilan dan kemampuan khusus yang dimilikinya.
Biasanya, tenaga kerja ini tidak memerlukan pendidikan dan hanya membutuhkan pelatihan terlebih dahulu sebelum dapat bekerja.

5. Tenaga kerja tidak terdidik

BACA JUGA:  Video Serda Ucok Cari Pembunuh Brigadir J Bikin Geger, TNI AD Turun Tangan

Tenaga kerja tidak terdidik merupakan tenaga kerja yang tidak memerlukan pendidikan ataupun pelatihan terlebih dahulu.

Tenaga kerja ini juga tidak memiliki keharusan untuk memiliki keterampilan khusus.

6. Tenaga kerja lapangan

BACA JUGA:  Sri Mulyani Sampaikan Kabar Gembira, Semua Boleh Tersenyum

Tenaga kerja lapangan adalah tenaga kerja yang bekerja dengan langsung terjun ke lapangan bahkan terkadang berhubungan langsung dengan pelanggan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya