Ekonom Apresiasi Kinerja Erick Thohir Genjot Laba BUMN Meroket 838,2 Persen

Ekonom Apresiasi Kinerja Erick Thohir Genjot Laba BUMN Meroket 838,2 Persen - GenPI.co
Ekonom apresiasi kinerja Erick Thohir genjot laba BUMN meroket 838,2 persen. Foto: Antara

GenPI.co - Pendapatan perusahan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengalami peningkatan yang signifikan di tahun 2021 usai dihantam pandemi covid-19.

Tercatat laba bersih total seluruh perusahaan BUMN tahun 2021 meningkat menjadi Rp 124,7 triliun atau naik 838,2% dibandingkan tahun 2020 sebesar Rp 13,3 triliun.

Ekonom CORE Indonesia Piter Abdullah Redjalam mengapresiasi capaian laba BUMN yang tumbuh pesat tersebut.

BACA JUGA:  Erick Thohir Lakukan Perampingan BUMN Jadi 43 Entitas pada Akhir 2022

Menurutnya, data yang disampaikan Menteri BUMN Erick Thohir terkait keuntungan perusahan BUMN adalah satu kenyataan, bahwa perusahan di bawah BUMN sedang untung, setelah mengalami kerugian besar akibat dihantam pandemi covid-19.

"Ya pasti seperti itulah, nggak mungkin nggak nyata itu, kan itu bukan data bohongan, itu data penerangan. Untuk tahun 2020 kan memang keuntungan BUMN turun drastis karena pandemi, sekarang ini kondisi perekonomian sudah mulai pulih bahkan beberapa BUMN besar untung besar," kata Pieter saat dihubungi, Minggu (2/10/2022).

BACA JUGA:  Razikin: Erick Thohir Layak Raih Penghargaan Tokoh Pemulihan dan Transformasi BUMN

Dosen Perbanas Institute ini menambahkan, empat bank BUMN mengalami keuntungan yang cukup besar dan ditambah keuntungan dari Telkom.

Oleh karena itu, BUMN yang selama ini terdampak oleh pandemi mengalami kerugian sudah mulai puluh dan mulai untung kembali.

BACA JUGA:  Erick Thohir Masuk Tokoh Berpengaruh di Pemerintahan Jokowi

"Ya memang wajar kalau seandainya di tengah proses pemulihan ekonomi yang sekarang ini terjadi, BUMN juga mengalami kenaikan keuntungan terutama dari sektor perbankan," jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya