PLN dan Himbara Bersinergi, Beli Motor Listrik Kini Jadi Makin Mudah

PLN dan Himbara Bersinergi, Beli Motor Listrik Kini Jadi Makin Mudah - GenPI.co
Masyarakat bisa makin mudah memperoleh bantuan pemerintah untuk memiliki motor listrik. Foto: dok. PLN

GenPI.co - Masyarakat bisa makin mudah memperoleh bantuan pemerintah untuk memiliki motor listrik.

Pasalnya, PT PLN (Persero) bersama Himpunan Bank Negara (Himbara) bersinergi dalam mewujudkan hal tersebut.

Adapun Himbara yang berkolaborasi terdiri atas Bank Mandiri, BNI, BRI, Bank tabungan Negara (BTN), dan Bank Syariah Indonesia (BSI).

BACA JUGA:  3 Sektor Topang Pertumbuhan Konsumsi Listrik PLN pada Awal 2023

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan pihaknya siap mendukung dan mengimplementasikan program bantuan pemerintah dalam kepemilikan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB).

"Kami menyambut dan mengapresiasi langkah besar yang sudah diambil pemerintah untuk mendukung percepatan transisi menuju ekosistem hijau di Indonesia, khususnya di sektor transportasi," tuturnya dalam keterangan resmi, Sabtu (11/3/2023).

BACA JUGA:  PLN Selesaikan SUTT 150 kV Tegalluar Incomer untuk Dukung Proyek KCJB

Selain itu, sinergi ini juga akan turut memastikan bantuan kepemilikan motor listrik dari pemerintah tersalurkan dengan baik kepada masyarakat yang berhak.

"Kami jamin prosesnya mudah dan praktis karena setiap pelanggan bersubsidi akan terverifikasi otomatis dalam proses transaksinya. Masyarakat juga bisa mengajukan pembayaran secara kredit," jelasnya.

BACA JUGA:  Dirut PLN: Kami Bagian dari Komunitas Global untuk Memerangi Perubahan Iklim

PLN pun akan memberikan berbagai insentif secara khusus dalam pembelian motor listrik di PLN Mobile.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya