Undertaker, Komunitas Musik Cadas Dari Tangerang Selatan

Undertaker, Komunitas Musik Cadas Dari Tangerang Selatan - GenPI.co
Komunitas Undertaker saat menggelar acara musik. (Instagram/undertakerfamilia)

GenPI.co - Musik telah menjadi bagian dari gaya hidup bagi kebanyakan orang yang ada di dunia. Berawal dari bermusik, banyak pula yang membuat komunitas untuk mengumpulkan orang-orang dengan hobi yang sama.

Berangkat dari situ, Saipul Anwar membentuk wadah komunitas yang bergerak di bidang musik dengan nama Undertaker Familia bersama teman-temannya.

“kami bergerah di bidang musik, lebih tepatnya di musik Hardcore, Rock, dan Metal. Awalnya memang Cuma musik Hardcore aja, tapi akhirnya meluas juga,” ujar Saipul kepada GenPI.co, Senin (18/10).

BACA JUGA:  Aktivitas Daring Jadi Kunci Komunitas Bumi Literasi Tetap Aktif

Selain itu, komunitas yang tumbuh dan berkembang pada 2012 ini juga acapkali membuat acara-acara panggung atau gigs di berbagai tempat, khususnya di daerah tangerang Selatan.

“Awalnya kita nongkrong-nongkrong, kebetulan temen-temen suka musik yang sama yaitu Hardcore, akhirnya kami bentuk komunitas ini,” katanya.

BACA JUGA:  Indonesia Ciamik, 14 Kali Juara Thomas Cup

Bermodalkan hobi nongkrong dan menyukai musik bawah tanah, Saipul dan kawan-kawan akhirnya memberikan wadah bagi pecinta musik keras.

“Waktu itu sebenarnya kami ingin buat sebuah acara. Tapi, kan, kalau bikin acara itu harus ada penyelenggaranya. Akhirnya kami buat komunitas Undertaker ini,” tuturnya.

BACA JUGA:  Komunitas Jurnalis Bagi-bagi Sembako

Bersama 20 hingga 40 orang yang menyukai musik dan bergerak di bidang musik, akhirnya saipul membentuk sebuah event pertama mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya