Angga Dwimas Sasongko Ungkap Ide Awal Film Mencuri Raden Saleh

Angga Dwimas Sasongko Ungkap Ide Awal Film Mencuri Raden Saleh - GenPI.co
Angga Dwimas Sasongko Ungkap Ide Awal Film Mencuri Raden Saleh. Foto: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co - Angga Dwimas Sasongko selaku sutradara film Mencuri Raden Saleh mengungkap ide awal cerita film terbarunya sudah digagas sejak 2016.

Saat itu, kata Angga, dirinya sedang berjalan-jalan di suatu tempat dan melihat salah satu lukisan Raden Saleh.

Namun, menurut Angga, lukisan karya seniman besar itu sangat minim penjagaan.

BACA JUGA:  Trailer Film Mencuri Raden Saleh Dirilis, Mendebarkan!

"Sekitar 15 meter dari lukisan itu ada tembok yang langsung mengarah ke luar. Kalau saya jahat, itu barang udah lolos dicuri," ujar Angga Dwimas Sasongko di XXI Metropole, Jakarta, Rabu (29/6).

Angga menuturkan ide selintasnya itu kemudian menghasilkan inspirasi cerita film Mencuri Raden Saleh.

BACA JUGA:  Biaya Produksi Film Mencuri Raden Saleh Sentuh Rp 20 Miliar

Dia pun mulai menulis skenario film tentang pencurian lukisan dengan pendekatan yang seru dan mudah diikuti.

Selama empat tahun, kata Angga, naskah filmnya tak menemui perkembangan.

BACA JUGA:  Ini Dia 5 Bintang Muda yang Sukses Debut Film pada 2022

Angga menyebut sudah ada empat penulis skenario yang membantu, tetapi ceritanya masih jauh dari bayangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya