Series Catatan Akhir Sekolah Segera Dirilis, Nih Bocorannya!

Series Catatan Akhir Sekolah Segera Dirilis, Nih Bocorannya! - GenPI.co
Series Catatan Akhir Sekolah Segera Dirilis, Nih Bocorannya! Foto: Ferry Budi/GenPI.co

GenPI.co - Vision+ berkolaborasi dengan Paragon Pictures membuat reboot film drama Catatan Akhir Sekolah yang rilis pada 2005.

Kali ini, Catatan Akhir Sekolah akan digarap dalam bentuk original series yang terdiri atas 10 episode.

Managing Director Vision+, Clarissa Tanoesoedibjo mengatakan selain ingin membawa nostalgia, pihaknya juga ingin memberikan konten yang fresh kepada anak-anak muda.

BACA JUGA:  Serial Drama Bad Parenting Segera Tayang di Vision+

"Kami juga sangat excited membuat cerita yang relevan dengan anak muda zaman sekarang," ucap dia di Inews Tower, Jakarta Pusat, Jumat, (29/7).

Sementara itu, Eksekutif Produser Paragon Pictures Robert Ronny mengatakan serial Catatan Akhir Sekolah menyajikan cerita yang lebih baru dan relate dengan anak SMA zaman sekarang.

BACA JUGA:  Natasha Wilona Senang Perankan Anak SMA di Serial Dikta dan Hukum

"Ceritanya yang menarik diharapkan bisa lebih disukai masyarakat," ungkap dia di lokasi, Jumat (29/7).

Di sisi lain, sutradara Andibachtiar Yusuf atau Ucup menerangkan setting-nya mengambil lokasi dan waktu anak sekolah pada zaman sekarang yang tak jauh dari gadget dan teknologi.

BACA JUGA:  Proses Syuting Serial Horor Losmen Melati Rampung dalam 50 Hari

"Namun, kami tetap akan menghadirkan kenakalan-kenakalan layaknya anak sekolah pada umumnya," ujar dia di lokasi, Jumat (29/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya