Mengenang Sosok Rony Dozer di Film Siapa Takut

Mengenang Sosok Rony Dozer di Film Siapa Takut - GenPI.co
Rony Antonius Setiawan alias Rony Dozer. (dok filpfloptv)

GenPI.co - Rony Antonius Setiawan atau yang lebih dikenal dengan nama Rony Dozer telah setahun lalu meninggal dunia akibat serangan jantung.

Aktor dan pelawak Indonesia bertubuh tambun ini masih dikenang oleh sahabatnya di SMA Strada Sanjaya (Sekarang Mater Dei), Pamulang, Tangsel.

“Rony itu adalah sosok yang supel dalam bergaul, meski ketika itu dia sudah sering tampil di TV, dia tetap bisa bergaul,” kata Eduard, kakak kelas Ronny, Minggu ( 18/12).

BACA JUGA:  Aksi 5 Sekawan Bongkar Teror Makhluk Gaib Yang Mencekam

Pria yang kerap dipanggil Edo ini mengatakan Rony ini adalah sosok yang humble dan mudah bergaul.

Karena itu meski dia berada satu kelas di atas Rony, mereka tetap bisa “nyambung”.

BACA JUGA:  Bambang Pacul Keras, Peringatkan Kader PDIP Soal Ganjar Pranowo

“Biasanya kalau pulang sekolah kami ngumpul di taman Pamulang main karambol atau ngumpul di rumah kawan. Orang asyik, bahkan setelah dia sukses sebagai aktor pun dia masih ngajak ngumpul," kenang Edo.

Welly, rekan sekelasnya juga menyatakan hal yang sama. Menurutnya, Rony sosok yang biasa-biasa saja kalau di kelas.

BACA JUGA:  Waduh, PPP dan PAN Terancam Terdepak dari Senayan

“Dia orangnya nggak macam-macam., tapi kalau diprovokasi dia mudah terpancing juga. Dulu kan Rony pernah tinggal kelas, lalu di kelas itu ada beberapa yang suka ngeledek, pulangnya ditungguin si Rony, anaknya ketakutan,” cerita Welly mengenang masa SMA.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya