
GenPI.co - Artis cantik Bae Suzy dikabarkan mendapatkan tawaran menjadi bintang dalam drama Korea (drakor) bergenre misteri bertajuk Delusion.
Meskipun demikian, Bae Suzy sampai saat ini belum memberikan persetujuan terhadap tawaran yang mendatanginya.
Management Soop selaku agensi yang menaungi Bae Suzy menyebut wanita cantik itu masih meninjau tawaran yang datang.
BACA JUGA: Wow! Amanda Manopo Menang Seoul Drama Awards 2021 Bareng Bae Suzy
Bae Suzy merupakan artis pertama yang mendapatkan tawaran ketika Delusion masih dalam tahap perencanaan produksi.
Meskipun demikian, Bae Suzy sempat menolak tawaran tersebut karena ada masalah jadwal.
BACA JUGA: Drakor Chief Detective 1958 Segera Tayang, Ceritanya Istimewa
Setelah itu, Bae Suzy kembali mendapatkan tawaran setelah jadwal produksi disesuaikan.
Delusion sendiri merupakan drama misteri yang digarap Han Jae Rim. Dia sebelumnya menyutradarai film The King dan Emergency Declaration.
BACA JUGA: Drakor Gangnam B-Side Segera Tayang, Kisahnya Menegangkan
Delusion dibuat berdasarkan cerita Webtoon dengan berjudul sama. Drama itu berkisah seorang pelukis yang ditugasi melukis potret perempuan misterius.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News