GenPI.co - Series India Anupamaa kembali tayang di ANTV untuk memanjakan para ANTVLovers.
Stasiun televisi ANTV kembali menayangkan series India Anupamaa mulai Senin, 4 November 2024 pukul 12:30 WIB.
Penayangan series ini merupakan jawaban untuk ANTVLovers yang sudah tak sabar untuk menyaksikan lagi di layar kaca.
BACA JUGA: Seusai Kunjungan ke Ukraina, PM India Narendra Modi Bertemu dengan Joe Biden
Kiki Zulkarnain selaku Chief Program and Communications Officer ANTV mengatakan bahwa pihaknya sangat memperhatikan keinginan ANTVLovers yang tak jarang meminta ditayangkan kembali beberapa series India unggulan ANTV.
"Dari banyaknya judul series India, Anupamaa jadi yang terbanyak di-request pemirsa. Kami berharap Anupamaa bisa menghibur ANTVLovers, dengan kisah inspiratif dari seorang istri sekaligus ibu yang sabar dan sangat menyayangi keluarganya,” kata Kiki dari rilis yang diterima GenPI.co, Minggu (3/11).
BACA JUGA: Dibungkam India 0-1, Timnas Indonesia U-17 Fokus Benahi Taktik
Tecatat, Anupamaa berhasil menjadi series India no 1 dengan memecahkan rekor rating tertinggi hingga 4.4 di stasiun tv Star Plus India.
Serta Anupamaa berhasil mendapatkan nominasi dan meraih berbagai penghargaan diantaranya Best Serial-Hindi dalam Dadasaheb Phalke award dan Best Show Popular dalam Indian Television Academy Awards.
BACA JUGA: Timnas Indonesia U-17 Bantai India 3-1, Erick Thohir Belum Puas
Sang pemeran utama yaitu Rupali Ganguly dan Sudhanshu Pandey juga kerap mendapatkan penghargaan Best Actor & Actress Award atas perannya dalam serial Anupamaa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News