Sejauh Mana Kedekatan Hary Tanoe dan Donald Trump?

Sejauh Mana Kedekatan Hary Tanoe dan Donald Trump? - GenPI.co
Hary Tanoe beserta sang istri Liliana Tanoesoedibjo berfoto bersama Presiden AS, Donald Trump

GenPI.co — Tengah menjadi sorotan media tak hanya di Indonesia bahkan internasional, kabar Presiden AS Donald Trump menjual properti terakhirnya di California senilai Rp 193 miliar dan dibeli oleh konglomerat asal Indonesia, Hary Tanoesoedibidjo. Mengapa bisa Hary Tanoe mendapat ‘link’ membeli rumah orang nomor satu di negara adidaya itu? Seperti apa hubungan mereka?

Mengutip media BBC tahun 2017, Hary Tanoe menjelaskan hubungan dengan Donald Trump semata hanya hubungan bisnis. Berikut pernyataan Hary Tanoe:

"Itu hubungan bisnis yang normal. Saya memiliki dua proyek besar, satu di Bogor dan satu di Bali. Ada hotel dan golf. Kemudian kami juga membangun country club, juga villa.”

"Awalnya saat kami mencari mitra, kami pikir syarat pertama adalah mereka berpengalaman dari hotel ke golf. Tidak banyak yang seperti itu, dan Trump adalah salah satunya. Saya kemudian memutuskan memilih Trump karena cocok. Mereka membuat keputusan dengan sangat cepat, nyaris tidak ada birokrasi di perusahaan itu."

"Staf saya kemudian berinteraksi dengan manajemen mereka dan akhirnya kami membuat perjanjian dengan mereka. Lalu saya masuk dan mulai mengenal anak-anaknya. Saya mengenal Eric Trump, Ivanka dan kemudian saya bertemu dengan Don Jr. Dan saat kami menandatangani perjanjian, ayah mereka, Donald Trump, muncul, keluar, dan kemudian kami menandatangi perjanjian bersama."

"Tentu saja tidak ada yang mengira karena kesepakatan bisnis kami terjadi bahkan jauh sebelum dia memutuskan untuk mencalonkan diri menjadi presiden."

Datang ke Pelantikan Donald Trump sebagai Presiden AS

Hary Tanoe juga ditanyai mengenai kehadirannya saat Donald Trump mengambil sumpah jabatan menjadi Presiden AS menggantikan presiden sebelumnya, Barack Obama pada 20 Januari 2017 di gedung Capitol Washington D.C. Hary Tanoe juga menjawab:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya