5 Cara Mengatasi Rasa Takut Kehilangan Pasangan, Jangan Sampai Keliru

5 Cara Mengatasi Rasa Takut Kehilangan Pasangan, Jangan Sampai Keliru - GenPI.co
5 Cara Mengatasi Rasa Takut Kehilangan Pasangan, Jangan Sampai Keliru (elements envato/By yuriyzhuravov)

GenPI.co - Perasaan tidak aman atau minder (insecure) ternyata tidak boleh dibiarkan dan direnehkan. Sebab, jika perasaan seperti ini diabaikan, justru bisa merampas ketenangan dan merusak hubungan asmaramu dengan pasangan.

Umumnya, perasaan insecure dalam asmara bisa muncul dalam berbagai bentuk. Misalnya, kamu selalu meminta kepastian, mudah cemburu, gampang menuduh, hingga takut kehilangan pasangan.

Ironinya, Frankie Bashan, Psy.D., mengungkapkan, bahwa jika terus dibiarkan, hal ini malah membuat pasanganmu makin menjauh.

BACA JUGA:  5 Penyebab Senjata Pria Kurang Keras, Ternyata Karena ini

Sementara itu, rasa tidak aman juga terkadang bisa muncul karena rasa cinta yang terlalu besar pada pasangan, sehingga kamu merasa takut kehilangan.

Berikut 5 cara untuk mengatasi rasa takut kehilangan dan insecure kepada pasangan seperti dilansir pada Kamis (30/3/2023):

1. Kenali pasangan lebih dalam lagi

BACA JUGA:  5 Sayuran Hijau Terbaik, Manfaatnya Dahsyat untuk Kesehatan

Saat menjalin asmara, maka setiap orang harus menerima bahwa pasangan punya pola pikir dan sikap yang berbeda.

Selain itu, kamu dan Si Doi tidak akan selalu melihat sesuatu dengan cara yang sama dan belum tentu memiliki bahasa cinta yang sama.

BACA JUGA:  5 Faktor Jadi Alasan Orang Berselingkuh, Coba Simak Baik-baik

Oleh sebab itu, daripada mencurigainya dan terus-terusan merasa takut kehilangan, fokuskan pikiran dan tenagamu untuk mengenal pribadi pasangan lebih dalam lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya