Film Dian Sastro Terbaru Bikin Kita Kepingin Wisata Kuliner

Film Dian Sastro Terbaru Bikin Kita Kepingin Wisata Kuliner - GenPI.co
Suasana gala premier film Aruna dan Lidahnya

Aruna dan lidahnya adalah film yang di sutradarai oleh Edwin. Film ini menceritakan citra rasa dari makanan yang diperankan oleh Dian Sastrowardoyo sebagai Aruna. Dalam misinya untuk investigasi terkait flu burung ke berbagai daerah di Indonesia. Yang menarik disela perjalanannya Aruna, Nads, Bono dan Farish, mereka sambil menikmati berbagai cita rasa kuliner dari berbagai daerah yang dilalui.

Selain kuliner film ini juga menceritakan tentang kisah cinta diantara mereka yang belum diungkapkan sejak lama, hingga di akhir cerita dengan sedikit konflik, mereka tetap disatukan dalam sebuah rasa yaitu rasa dari nasi goreng mbok Sawal.

Nasi goreng mbok Sawal ternyata masakan yang dimasak oleh pekerja rumah tangga Aruna, Aruna mencari tahu resep nasi goreng tersebut dengan cara  mengeksplore diberbagai daerah dan rasa nya tidak ada yang sama. Ternyata setelah ditelusuri resep dari masakan tersebut ialah dengan sepenuh hati dan diciptakan oleh ibunya sendiri.

“Makanan tidak melahirkan cerita tapi lewat makanan kita bisa berbagi cerita apalagi dengan yang kita sayang” kutip Dian Sastro di xxi Plaza Indonesia.

Gala premier film tersebut diadakan di XXI Plaza Indonesia. Suasana terlihat ramai bertaburan para artis dan pengunjung lainnya.

"Kesini sama kakak emang karena ikut kuis dari trax fm soalnya mereka ngadain giveaway gitu" ujar Diah salah satu penonton.

"Kalau aku yang paling aku tunggu penampilan Oka Antara hehe" lanjut Rifah.

Uniknya pihak panitia menyediakan tempat untuk berfoto booth, dengan mengusung latar toko klontong yang membuat para pengunjung mengantre. Bangku XXI ini pun penuh dan tak tersisa, mulai dari studio 1,2 dan 3 semua memutarkan film tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya