Mengagumkan, Memberi Kejutan Kecil Bisa Bikin Pasangan Semringah

Mengagumkan, Memberi Kejutan Kecil Bisa Bikin Pasangan Semringah - GenPI.co
Mengagumkan, Memberi Kejutan Kecil Bisa Bikin Pasangan Sumringah. Foto: Pixabay

GenPI.co - Menurut penelitian, kejutan mungkin menjadi kunci untuk kebahagiaan sehari-hari. Dua pertiga (64 persen) orang Inggris mengatakan tindakan yang tak terduga seperti itu membuat hari mereka menjadi menyenangkan.

Dan dalam survei yang dilakukan terhadap lebih dari 2.000 orang oleh jaringan pengiriman bunga, Interflora, ini terungkap bahwa lebih dari setengah (51 persen) responden mengatakan bahwa ketika seseorang melakukan sesuatu yang baik untuk mereka, itu membuat mereka merasa dicintai.

BACA JUGASiap-Siap, 3 Zodiak Ini Bakal Dapat Kejutan Saat Valentine

Kejutan apa yang paling membuat pasangan atau orang lain bahagia? Sekira 24 persen suka jika seseorang memasak makan malam usai mereka pulang kerja. Selain itu responden juga suka jika dibuatkan secangkir teh ketika menjalani hari yang buruk (17 persen), mendapatkan surat atau pesan di bawah bantal atau di dalam tas (16 persen), seseorang mengerjakan pekerjaan rumah tangga mereka (15 persen), dan menerima karangan bunga di kantor (11 persen).

Lebih dari dua perlima (43 persen) responden percaya jika kejutan-kejutan kecil tersebut membuat mereka berada dalam suasana hati yang baik selama berjam-jam, dan seperempat (27 persen) responden mengatakan jika kejutan membuat mereka merasakan dorongan untuk melakukan sesuatu yang baik atau juga memberikan kejutan untuk orang lain.

Bahkan hanya dengan secangkir teh dapat membangkitkan perasaan positif dan kebahagiaan sama seperti mendapatkan hadiah mewah. Profesor Neil frude, konsultan psikolog klinis di The Happiness Consultancy.co.uk, mengomentari temuan ini. "Para psikolog telah mempelajari efek positif dari kejutan yang menyenangkan selama bertahun-tahun," katanya.

BACA JUGAKejutan Buat Kekasih di Ultah Seperempat Abad, Bikin Apa Ya?

"Apa yang mereka temukan adalah bahwa ketika sesuatu yang menyenangkan dan tak terduga terjadi, itu memberikan orang dorongan nyata. Kejutan menyenangkan memiliki efek biologis, efek psikologis, dan efek sosial. Dan karena kondisi emosional menular, ketika kejutan membuat seseorang bahagia maka teman-teman, keluarga, dan rekan mereka juga mendapatkan keuntungan, jadi kejutan untuk satu orang benar-benar dapat 'menyebarkan sedikit kebahagiaan'," lanjutnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya