Sejarah Kacamata Hitam dari Masa ke Masa

Sejarah Kacamata Hitam dari Masa ke Masa - GenPI.co
Sejarah Kacamata Hitam dari Masa ke Masa. Foto: PIxabay

GenPI.co - Kacamata hitam pertama kali difungsikan untuk cegah sinar matahari yang menyilaukan mata. Tapi kini, kacamata hitam digunakan sebagai pelindung mata sekaligus aksesori yang tengah ngetren.

Jika Anda pengoleksi kacamata hitam, berikut sejarah kacamata yang patut Anda ketahui. Sebagaimana dilansir oleh Marieclaire.

BACA JUGABegini Cara Memilih Kacamata Hitam Sesuai dengan Bentuk Wajah

Sebelum masehi

Orang Inuit (penduduk asli Amerika yang tinggal di tempat-tempat yang dingin di Kanada utara dan Alaska) mengenakan "kacamata" dari gading walrus yang diratakan.

"Kacamata" dengan celah sempit digunakan untuk memblokir sinar matahari yang berbahaya. Kemudian pada abad ke-12 di China, kacamata hitam dibuat dari panel datar.

Hollywood style, awal 1900

Penggunaan kacamata hitam menjadi lebih luas, terutama di kalangan bintang film. Aktris terkenal menggunakan aksesoris ini tak hanya agar tidak dikenali oleh fans dan paparazi, tetapi juga karena mereka untuk menutupi mata merah akibat lampu busur yang digunakan ketika syuting film.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya