Menangis Padahal Nggak Ada Apa-apa, Kenapa Yah?

Menangis Padahal Nggak Ada Apa-apa, Kenapa Yah? - GenPI.co
Ilustrais menangis. (Foto: Elements Envato)

GenPI.co - Kita menangis biasanya karena ada alasan yang melatari. Entah karena sedih lantaran patah hati, kehilangan orang terkasih, dompet hilang, nonton film sedih atau mungkin karena tersandung batu.

Namun dalam beberapa kasus, air mata tiba-tiba berlinang tanpa ada alasan apa-apa. Tiba-tiba saja rasa pedih menyeruak di dalam hati dan kita menangis karenanya.

Di bawah ini, terdapat  beberapa hal yang bisa saja menjadi penyebab mengapa seseorang menangis tanpa alasan. Simak yuk!

BACA JUGA: Ratni Mempertahankan Kehormatannya

Kurang tidur

Kita butuh tidur setidaknya 7-9 jam setiap hari. Jika gagal mendapatkan jumlah tidur yang tepat, maka emosi dan suasana hati mulai terganggu. Kurang tidur menyebabkan perubahan reaktivitas emosional dan otak kehilangan kemampuan untuk membedakan antara apa yang penting dan apa yang sepele. Karena ini, semuanya tampak seperti masalah besar. Pemicu kecil dapat menyebabkan ledakan emosi.

Kelelahan

Stres dan kelelahan bekerja bisa menjadi alasan potensial kita untuk menangis tanpa alasan. Menangis bertindak sebagai ventilasi untuk semua ketegangan yang terjadi. Selain menangis, sakit kepala, masalah perut dan sakit adalah beberapa tanda lain dari kelelahan dan kehidupan yang penuh tekanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya