Jangan Asal, Inilah 4 Pantangan Makanan untuk Penderita Diabetes

Jangan Asal, Inilah 4 Pantangan Makanan untuk Penderita Diabetes - GenPI.co
Jangan Asal, Inilah 4 Pantangan Makanan untuk Penderita Diabetes. Foto: Shutterstock

GenPI.co - Tidak semua makanan yang kita konsumsi sehari-hari akan langsung cepat meningkatkan kadar gula darah.

Kelompok makanan yang menjadi pantangan dan harus dihindari oleh pengidap diabetes adalah makanan tinggi kalori dari karbohidrat dan gula sederhana.

BACA JUGANasi Jagung Sangat Baik untuk Para Penderita Diabetes

Kebanyakan makanan dapat mengandung kalori dan karbohidrat dengan kadar yang bervariasi. Namun bagi pengidap diabetes, sangat ditekankan untuk menghindari segala macam produk pangan yang serba tinggi kalori dan gula.

Makanan-makanan seperti ini dikelompokkan sebagai jenis makanan dengan indeks glikemik tinggi. Sejatinya, asupan gula sederhana dari makanan tersebut sangat mudah diolah oleh tubuh menjadi glukosa sehingga cepat menaikkan kadar gula darah.

Secara umum berikut pantangan makanan dan minuman yang harus dipatuhi penderita diabetes.

1. Nasi putih dan makanan berbahan dasar tepung 

Roti, pasta, dan nasi putih merupakan sumber utama dari karbohidrat sederhana. Di antara jenis karbohidrat lain, karbohidrat sederhana paling cepat dicerna dan diserap tubuh untuk diolah menjadi gula darah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya