Mengenal Tradisi Mengantar Maskawin di Suku Biak Papua

Mengenal Tradisi Mengantar Maskawin di Suku Biak Papua - GenPI.co
Ilustrasi: Tradisi Mengantar Maskawin Ararem (Foto: Freepik)

GenPI.co - Indonesia dikenal sebagai Negara yang mempunyai budaya yang sangat beragam. Beragam budaya tersebut identik dengan tradisi-tradisi unik, termasuk dalam tradisi pernikahan. 

Hingga saat ini, banyak tradisi pernikahan yang masih terus dilakukan. Salah satunya adalah tradisi Ararem di Suku Biak, Papua.

Tradisi Ararem ini merupakan tradisi mengantar maskawin dari calon suami kepada keluarga calon istri. Tradisi ini sudah berlangsung secara turun temurun dari masyarakat adat suku Biak. 

Warisan kekayaan budaya asli Papua ini masih tetap eksis bertahan di tengah kemajuan era teknologi modern.

Tradisi Ararem ini dilakukan dengan membawa berbagai jenis piring adat, guci, bahan makanan, peralatan rumah tangga serta sejumlah uang. 

Berbagai macam barang tersebut lalu dibawa keluarga calon mempelai laki-laki dengan diiringi Tarian Wor menuju ke rumah keluarga calon istri.

BACA JUGA: Mengenal Tradisi Lukis Tangan Dalam Pernikahan

Besaran atau jumlah maskawin telah disepakati bersama oleh kedua belah pihak yakni keluarga perempuan dan pihak keluarga pria. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya