3 Kunci Penting Meraup Banyak Penonton saat Rilis Film di YouTube

3 Kunci Penting Meraup Banyak Penonton saat Rilis Film di YouTube - GenPI.co
Muriel Makarim dalam jumpa pers virtual Samsung Galaxy Movie Studio.

GenPI.co - Saat ini, YouTube menjadi salah satu platform yang sangat diminati untuk menonton video.

Hal ini pun membuat banyak konten kreator yang berminat untuk menggunakan YouTube sebagai wadah untuk merilis karyanya.

BACA JUGADahsyat! MV Menemaniku Noah Trending di YouTube

Product Marketing Manager, Large Advertiser and Agency Marketing at Google, Muriel Makarim menjelaskan, pengguna YouTube tahun ini meningkat hingga sekitar 90 juta pengguna.

“Pengguna YouTube meningkat sekitar 90 juta, dan mungkin audiens yang paling tinggi adalah kata kunci 'movies',” kata Muriel dalam jumpa pers virtual Samsung Galaxy Movie Studio.

Muriel pun memberikan sejumlah tips bagi para konten kreator yang ingin menggunakan YouTube untuk merilis filmnya.

Agar dapat meraup banyak penonton, ia membaginya ke dalam 3 tahap dalam peluncuran film. 

Pertama, masa-masa sebelum film tersebut dirilis. Muriel menyarankan kepada para konten kreator untuk rajin mengunggah video teaser agar menarik minat penonton.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya