Pasangan Malas Bahas Pernikahan, Jadi Tanda Tak Mau Berkomitmen?

Pasangan Malas Bahas Pernikahan, Jadi Tanda Tak Mau Berkomitmen? - GenPI.co
Mutia Rahmi Pratiwi. Foto: Instagram @Mutiarahmipratiwi

Hal tersebut terjadi karena perbedaan tujuan dari masing-masing pihak dalam melihat hubungan mereka sendiri.

Bisa jadi kedua belah pihak sama-sama serius dalam menjalin hubungan, tetapi apakah tujuan dalam menjalin hubungan tersebut sudah sama?

Menikah bukan hanya tentang siap secara finansial semata, tetapi juga harus siap secara mental. Proses berkembang bersama-sama ini akan terus dialami setiap waktu.

Masalah pasangan menghindar bisa jadi salah satu ujian yang mesti dilewati agar masing-masing dapat belajar memahami satu sama lain.

Solusinya seperti apa? Komunikasi secara terbuka menjadi kunci untuk menjawab permasalahan tersebut.

Masing-masing pihak bisa saling membuka diri. Terutama terkait pandangan pribadi tentang keseriusan dan pernikahan.

Nah, untuk sampai di tahap keterbukaan tersebut membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Setiap pasangan memiliki waktu yang berbeda-beda.

Dalam teori yang dikemukakan Altman dan Taylor, mereka mengibaratkan manusia seperti bawang. Ketika bawang itu dikupas, ada beberapa lapisan di dalamnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya