Nutrisionis Muda ini Ingin Bukukan Kuliner Khas Wonosobo

Nutrisionis Muda ini Ingin Bukukan Kuliner Khas Wonosobo - GenPI.co
Laeli Nur Hasanah Iingin membukukan kuliner khas Wonosobo

Laeli Nur Hasanah namanya. Dara cantik kelahiran Wonosobo, 8 Maret 29 tahun silam. Ia punya mimpi besar. Memajukan kuliner khas Wonosobo  dalam sebuah buku khasanah kuliner.

“Khasanah kuliner Wonosobo dalam dalam buku resep dan gizi jajanan tradisional. Harapannya bias terlaksana tahun 2019 ini,” ujar Laeli suatu ketika.

Dosen muda di Universitas PGRI Yogyakarta ini memang mencintai masakan Indonesia. Itu sebabnya, pendidikan yang ditempuhnya tak jauh-jauh dari makanan. Di Institut Pertanian Bogor ia memgambil S1 Gizi masyarakat. Lulus dari situ, ia melanjutkan S2 di kampus yang sama. Program studi yang diambil adalah Ilmu Gizi.

Laeli juga menggeluti profesi sebagai nutrisionis.  Selain itu ia juga menjadi inisiator dalam sebuah program Wonosobo Muda Peduli Kesehatan Pangan atau WM Health for Pasar Kumandang.

“Harapan kami, dengan program WM Health for Kumandang bisa semakin meningkatkan standar kesehatan makanannya. Dan nantinya kami dokumentasikan dalam sebuah buku yakni berupa Buku resep dan gizi jajanan tradisional, berangkat dari makanan yang ada di sana (Pasar Kumandang),” ungkap penyuka buku traveling itu.

Pemilik kompetensi yang melingkupi  Konsultasi gizi, training, marketing, dan digital marketing ini optimis kedepannya kuliner Wonosobo bakal semakin mendunia. Terlebih jika dibuat dokumentasi secara baik serta bisa dipromosikan ke berbagai segmen.

Dengan berbagai program yang tengah digelutinya, Laeli yakin nantinya Wonosobo bakal punya sebuah nama besar di dunia kuliner Indonesia. Saat ini Laeli juga sibuk di berbagai Organisasi termasuk Forum Indonesia Muda, Wonosobo Muda, dan Gerakan Peduli Pertanian.

“Motivasi saya menjalani ini adalah belajar jajanan tradisional. Harapannya juga bisa membantu pengembangan potensi lokal dan memberi manfaat  sesuai yg ilmu dan background pendidikan yang saya punya,” pungkasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya