Tulus Bikin Anak GenPI Klepek-klepek

Tulus Bikin Anak GenPI Klepek-klepek - GenPI.co
Penampilan Tulus di Rakornas I Kemenpar

Malam pembukaan Rakornas I Kemenpar di Bali seru abis. Banyak kejutan yang membuat peserta yang didominasi generasi jaman now GenPI berbagai derah itu terlihat begitu menikmati ambience yang dikonsep kekinian banget. Salah satunya adalah penampilan Tulus.

Kehadiran Tulus di panggung disambut riuh tepuk tangan. Nggak sampai di situ, banyak dari mereka berhamburan memenuhi area depan panggung. Layaknya sedang menonton konser, anak-anak muda GenPI kemdian mengularkan gawai masing-masing untuk  merekam serta memotret idola mereka itu.

Suasana semakin terasa akrab. Sebab di setiap jeda lagu, Tulus nggak segan berinteraksi dengan mereka yang berdiri di depan panggung. Alhasil, aura santai itu suasana semakin asyik aja dari waktu-waktu.

Pada perhelatan itu, Tulus menyanyikan beberapa lagu andalannya. Tembang-tembang kekinian tersebut diantaranya Gajah, Monokrom, dan Jangan Cintai Aku Apa Adanya. Lagu-lagu itu rupanya sudah akrab di telinga anak muda jaman now GenPI. Mereka bahkan bernyanyi bersama Tulus.

Rakornas Kemenpar kali ini emang kece badai, guys. keren yang nggak setengah-setegah. Konsepnya kekinian dan khas anak muda banget. Selain menampilkan Tulus sebagai idola generasi jaman now, konsep keseluruhan acara juga dibuat sesuai dengan kesukaan generasi millnial.  Dresscode peserta Rakornas, misalnya, bukan setelan jas layaknya rakornas lain. Ada yang mengenakan celana pendek, baju hawaii, sepatu kets, topi pantai untuk tema wisata bahari. Boleh juga baju advanture, celana gunung, sepatu boots.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya