Simak! Fakta Menarik Public Speaking bagi Anak Muda Milenial

Simak! Fakta Menarik Public Speaking bagi Anak Muda Milenial - GenPI.co
Ilustarasi : kemampuan komunikasi penting dimiliki oleh semua orang ( Sumber : Jomat.com )

Di era globalisasi, kemampuan berbicara di depan umum sangat diperlukan di berbagai aspek pekerjaan, tak terkecuali di industri kreatif. Tujuannya agar dapat melancarkan upaya komunikasi dan berkembang dalam bidang pekerjaan tersebut.

"Ilmu komunikasi itu sebenernya ilmu yang dipergunakan atau diperlukan oleh semua orang. Jadi sudah kaya life skill atau kemampuan untuk orang yang ingin berhubungan baik kepada siapa saja," ujar Hilbram Dunar, seorang presenter TV nasional saat konferensi press IdeAlogic di Jakarta, Rabu (16/1).

Menurut pengajar public speaking tersebut, tidak semua orang terlahir mempunyai kemampuan berbicara di depan umum. Padahal indikator keberhasilan suatu perusahan bisa dilihat dari cara SDM mereka menyampaikan sesuatu kepada atasan, klien dan market baik verbal ataupun non verbal.

Hilbram mengatakan hal yang harus dimiliki untuk menjadi public speaker yang baik adalah rasa tulus. Seseorang perlu menyampaikan penjelasan dengan percaya diri dan disertai personal story yang positif. Faktor kedua adalah original, dimana ia harus menjadi dirinya sendiri ketika berbicara dengan orang lain.

"Faktor lainnya adalah harus pintar.  Usahakan perluas wawasan dengan mengikuti setiap informasi terbaru dari surat kabar harian atau portal lainnya. Membaca buku dan mendengarkan orang lain berbicara juga penting," tuturnya.

Untuk sobat GenPI.co yang ingin mengasah kemampuan komunikasi di depan umum, saat ini dapat belajar bersama IdeAlogic. Dengan dukungan pemerintah melalui Bekraf (Badan Ekonomi Kreatif), IdeAlogic hadir sebagai solusi melakukan public speaking dengan materi seperti communication skill, presentation skill, personal branding hingga professional MC.

Baca Juga : Demi Kenyamanan, Turis Asing Masuk Bali Kini Tak Lagi Gratis!

"Semua ini perlu dipersiapkan agar setiap orang dapat menyampaikan gagasan atau pendapatnya dengan baik kepada siapapun lawan bicaranya," tegas Hilbram.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya