Heboh Kubah Gereja Jatuh di Semarang, Ternyata...

Heboh Kubah Gereja Jatuh di Semarang, Ternyata... - GenPI.co
Kubah Greja Blenduk yang rusak hanyalah sebuah properti film. (Foto: GusWahid)

Sebuah ledakan besar terjadi di Kota Lama, Semarang. Bahkan akibat ledakan tersebut, kubah Gereja Blenduk yang berwarna orange menyala terang, terlempar dan jatuh tepat di sisi depan timur gereja legendaris tersebut.

Sesaat kemudian, berhamburan orang menghindari ledakan tersebut. Namun, kejadian itu hanya bagian dari syuting film berjudul The East Indies yang berlatar waktu Perang Dunia II.

Menurut Ketua Badan Pengelola Kawasan Kota Lama (BPK2L) Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, film ini bercerita soal penarikan pasukan pada perang dunia kedua. Film yang disutradarai pria asal Belanda yaitu Jim Taihuttu itu mengambil setting di beberapa titik kawasan Kota Lama.

Baca juga: Begini Pemkot Semarang Manjakan Traveller di Taman Indonesia Kaya

"Ini film orang Belanda di Indonesia. Pemainnya orang Belanda dan Belgia, ada juga artis film nasional Lukman Sardi. Kota Lama dipilih karena kawasan ini ideal mempresentasikan suasana peristiwa yang diangkat di film. Syutingnya juga di Jawa Timur, Jawa Barat, dan Yogyakarta," terangnya.

Dijelaskan, syuting film yang diproduksi Salto Films dan New Amsterdam Film Company itu direncanakan dalam 3 hari. Meski demikian, waktu pengambilan gambar tidak sampai seharian, bahkan di hari terakhir yaitu Rabu (27/2) besok, syuting dimulai sore.

"Hari kedua di sekitar Jalan Garuda Branjangan. Hari ketiga di Jalan Perkutut sama sekitar asrama Kodam," tukasnya.

Menurut Ita semua izin sudah dipenuhi oleh para pembuat film tersebut. Pihaknya bahkan sudah meminta aparat Dishub dan Satpol PP untuk ikut berjaga di sekitar lokasi syuting.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya