Ini Mitos di Balik Tanjakan Cinta Gunung Semeru, Ternyata....

Ini Mitos di Balik Tanjakan Cinta Gunung Semeru, Ternyata.... - GenPI.co
Tanjakan cinta Gunung Semeru. (Foto; Tribun)

Tanjakan Cinta Gunung Semeru paling banyak dicari pendaki. Dari tanjakan cinta para pendaki bisa melihat pemandangan alam danau Ranukumbolo.

Di balik keindahan tanjakan cinta ternyata ada sebuah cerita paling menyedihkan. Dilansir dari berbagai sumber, cerita yang beredar di kalangan masyarakat adalah cerita tentang sepasang kekasih yang mati terguling. 

Baca juga: Agar Aman & Selamat, Perhatikan Hal Ini Sebelum Camping

Sepasang kekasih tersebut sedang melakukan perjalanan melewati bukit cinta, karena medannya terjal dan kemiringan yang cukup tinggi.Sang wanita pun kelelahan dan akhirnya terjatuh, terguling. Nahasnya, kekasihnya tidak sempat menolongnya.

Sementara mitos yang beredar dimasyarakat adalah jika sedang melewati tanjakan cinta sebutkan nama orang yang dicintai dan membayangkannya. Maka hubungan cinta tersebut akan abadi selamanya. Saat melewatinya tidak boleh menengok kebelakang, jika menengok maka hubungan cinta kamu bersama kekasih akan hancur. 

Entah siapa yang mencetuskan mitos tersebut, dan kebenarannya pun belum tentu bisa dibuktikan secara nyata. Padahal jika mengengok ke belakang, pemandangan Ranukumbolo dari atas tanjakan cinta sungguh mempesona. Jika penasaran terhadap mitos tersebut, kamu bisa segera mengatur waktu liburan dan datang ke sana bersama pasangan.


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya