India Makin Ambruk, Rekor Kematian Bikin Dunia Ikut Lemas

India Makin Ambruk, Rekor Kematian Bikin Dunia Ikut Lemas - GenPI.co
Pasien dengan gangguan pernapasan berbaring di dalam mobil sambil menunggu untuk masuk rumah sakit covid-19 di Ahmedabad, India, Kamis (22/4/2021). (REUTERS/Amit Dave/AWW/sa)

AFP mengatakan, sebagian besar kasus harian baru disumbang India. Gelombang covid-19 kedua di India ini telah menyumbang lebih dari 40 persen kasus baru di dunia.

Saat ini, pasien Covid-19 di sana masih membanjiri rumah sakit dan krematorium.

India juga gagal memulai program vaksinasi covid-19 pada masyarakat umum akibat lonjakan kasus mendadak.

Sejauh ini, baru pekerja garis depan seperti staf medis, lansia, dan kelompok rentan yang diberikan suntik vaksin AstraZeneca atau Covaxin buatan Bharat Biotech.

BACA JUGA: Takdirnya Kaya Raya Sejak Lahir, 3 Zodiak Dipenuhi Keberuntungan

Lebih dari 40 negara telah berkomitmen untuk mengirimkan bantuan medis seperti tabung oksigen, dan alat kesehatan lainnya ke India.

AFP juga menyebut hampir satu juta alat tes cepat Covid-19 tiba di New Delhi pada Jumat waktu setempat. (*)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya