Bantuan ke Palestina Mohon Diaudit, yang Minta Anak Buah Megawati

Bantuan ke Palestina Mohon Diaudit, yang Minta Anak Buah Megawati - GenPI.co
Pemuda Palestina mengibarkan bendera Palestina selama protes anti-Israel atas kekerasan lintas batas antara militan Palestina di Gaza dan militer Israel, dekat pos pemeriksaan Hawara dekat Nablus di Tepi Barat, 18 Mei 2021. REUTERS/Raneen Sawafta

GenPI.co - Mendadak anak buah Megawati Soekarnoputri meminta pemerintah mengaudit dana yang dikirimkan ke Palestina. Apa ada indikasi penyelewengan?

 

Permintaan ini diungkap politisi PDI-Perjuangan Muchmad Nabil Haroen. Yang dimintanya hanya satu. Audit dana bantuan kemanusiaan yang dikirim ke Palestina.

BACA JUGA: Militer Palestina Pasti Kalah, Kekuatannya Didikte Israel

Pemerintah Indonesia sejak awal menyampaikan sikap mendukung kedaulatan Palestina. Bantuan pun mengalir. 

Tapi, bantuan yang diberikan untuk Palestina itu disebut harus transparan. Publik yang menyumbang perlu tahu besaran dan penggunaannya. 

Bentuk transparan seperti ini disebut akan sangat bermanfaat bagi warga Palestina.

“Banyak sekali lembaga dan bahkan perseorangan menggalang dukungan dan menghimpun dana atas nama Palestina,” ujarnya dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu (22/5/2021).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya